DPRD MURUNG RAYA
Ahmad Maulana: Pahlawan Masa Kini Adalah Mereka yang Bermanfaat bagi Sesama
Puruk Cahu, Lintasborneo24.com – Dalam momentum peringatan Hari Pahlawan Nasional tahun 2025, Wakil Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Murung Raya, Ahmad Maulana, mengajak seluruh masyarakat, khususnya generasi muda, untuk meneladani semangat perjuangan para pahlawan dalam kehidupan sehari-hari.
Menurut Ahmad Maulana, peringatan Hari Pahlawan bukan sekadar seremonial tahunan, tetapi menjadi momen penting untuk merenungkan kembali makna pengorbanan, keikhlasan, dan perjuangan para pejuang bangsa yang telah merebut kemerdekaan Indonesia.
“Momentum Hari Pahlawan ini mengingatkan kita semua bahwa kemerdekaan tidak datang begitu saja, tetapi hasil dari perjuangan, pengorbanan, dan keikhlasan para pahlawan. Hari ini, tugas kita sebagai generasi penerus adalah melanjutkan semangat perjuangan itu dengan bekerja sungguh-sungguh, jujur, dan peduli terhadap masyarakat,” ucap Ahmad Maulana.
Ia menegaskan bahwa semangat kepahlawanan masa kini harus diwujudkan dalam tindakan nyata di berbagai bidang kehidupan. Jika dulu para pejuang berjuang dengan senjata, maka kini perjuangan dilakukan dengan ilmu pengetahuan, integritas, serta pengabdian terhadap masyarakat.
“Pahlawan masa kini adalah mereka yang memberikan manfaat bagi sesama, berjuang dengan ilmu, serta menjaga persatuan dan kesatuan bangsa. Setiap orang bisa menjadi pahlawan dengan caranya masing-masing,” tambahnya.
Ahmad Maulana juga memberikan apresiasi kepada Pemerintah Kabupaten Murung Raya yang telah menggelar upacara peringatan Hari Pahlawan di halaman Kantor Bupati Murung Raya, serta memberikan bingkisan kepada sepuluh orang purnawirawan sebagai bentuk penghargaan atas jasa dan pengabdian mereka.
“Tindakan ini sangat baik dan patut diteruskan. Menghormati para purnawirawan berarti kita menghargai sejarah perjuangan bangsa. Semoga semangat kepahlawanan terus tumbuh di hati seluruh masyarakat Murung Raya,” tuturnya.
Ia berharap semangat perjuangan para pahlawan dapat menjadi sumber inspirasi bagi masyarakat untuk menjaga persatuan, meningkatkan etos kerja, dan menumbuhkan kepedulian sosial di tengah kehidupan bermasyarakat.
Menurutnya, setiap warga negara memiliki peran penting dalam mengisi kemerdekaan, baik melalui profesinya, dedikasinya, maupun kontribusi kecil yang membawa manfaat bagi lingkungan sekitar.
“Jika setiap orang berbuat sesuatu yang baik untuk daerahnya, maka itulah bentuk nyata perjuangan di masa kini,” pungkas Ahmad Maulana.
Dengan semangat Hari Pahlawan tahun ini, Ahmad Maulana mengajak seluruh masyarakat Murung Raya untuk terus menumbuhkan rasa cinta tanah air, bekerja dengan tulus, dan berkontribusi nyata demi kemajuan daerah serta bangsa.(Rahman)
Via
DPRD MURUNG RAYA
Posting Komentar